Senin, 08 September 2014

Inilah... Kawasan Favorit Konsumen Rumah Murah di Jabodetabek!

:
Ridwan Aji
Lokasi-lokasi di Tangerang, Bogor, Cikarang, Parung Panjang, dan Citayam menjadi favorit di pameran tahun ini.

JAKARTA,\- Expo Rumah Rakyat 2014 yang digelar di Jakarta Convention Center tak hanya menghadirkan rumah murah, tapi juga membuka mata masyarakat tentang daerah di pinggiran kota besar dengan status layak huni. Lokasi-lokasi di Tangerang, Bogor, Cikarang, Parung Panjang, dan Citayam menjadi favorit di pameran tahun ini.

Selain harga tanah yang murah, lokasi pinggiran kota besar tersebut juga memiliki beberapa keunggulan yang ditawarkan. Salah satunya adalah suasana alam nan asri di sekitar rumah. Dalam hal ini, kawasan Bogor menjadi favorit para pengunjung.

Pantauan Kompas.com, Sabtu (6/9/2014), The Samudera Residence yang berlokasi di Tajur Halang, Bogor, memiliki banyak peminat. Hal itu terlihat dari antusiasme pengunjung di stan mereka.

Selain Bogor, Tangerang juga menjadi primadona di mata pengunjung. Salah satu wilayahnya adalah Rajeg. Lokasinya yang dekat dengan Bandara Soekarno-Hatta membuat banyak pengunjung membelinya.

"Sampai hari ini sudah ada 400 unit rumah subsidi yang terjual. Rumah yang kami tawarkan berkisar antara 95 sampai 125 juta rupiah," ujar David, staf Marketingsakti.com yang bekerja sama dengan pengembang lokal PT Wiwitan.

David menambahkan, meski status rumah tersebut masih indent atau belum dibangun, hal tersebut tidak menutup keinginanan masyarakat untuk memiliki rumah.

Tak hanya wilayah Jabotabek. Wilayah Indonesia lainnya yang ikut dalam Expo Rumah Rakyat 2014 ini adalah Purwokerto, Sulawesi Tengah, hingga Jayapura. Untuk wilayah di luar Jabotabek, para pengembang belum terlalu ada aktivitas pembelian dari pengunjung.

"Belum ada transaksi apapun sampai saat ini, mungkin karena faktor di daerah, jadi masyarakat belum percaya dan masih menghubungi saudaranya untuk melihat lokasi rumah yang akan dibeli," kata Sukarno, tim pemasaran Riscon Group yang menjual rumah subsidi di Purwokerto, Jawa Tengah.

0 komentar:

Posting Komentar